Sebelum saya menghadapi UAS Semester Ganjil nanti, saya akan sedikit berbagi mengenai bagaimana cara agar komputer virtual yang ada pada VirtualBox dapat terkoneksi dengan jaringan internet melalui Modem USB. Modem USB yang saya gunakan adalah Smartfren CE682. tapi dilihat dari prinsipnya modem lain pun bisa digunakan untuk Sharing Internet pada jaringan virtualbox. sementara OS yang digunakan oleh saya pada mesin virtual dalam uji koneksi ini adalah Debian 6.
- Pastikan setting network di virtualbox (debian 6 virtual) mengarah pada VirtualBox Host Only Network.
- Kemudian konfigurasi IP Address untuk Ethernet VirtualBox Host Only Network pada Network Connections di Windows anda bisa di setting sebagai berikut. contoh punya saya adalah :
IP Address : 192.168.100.254
Subnet Mask : 255.255.255.0
- Langkah selanjutnya adalah konfigurasi di debian 6 virtual (PC VirtualBox yang ingin anda koneksikan ke internet). Pastikan di setting dengan Gateway dan DNS nya. contoh punya saya adalah :
IP Address : 192.168.100.13
Subnet Mask : 255.255.255.0
Gateway : 192.168.100.254
DNS : 192.168.100.254
Maka Setting di /etc/network/interfaces nya adalah sbb :
Sedangkan untuk DNS nya di setting di /etc/resolv.conf sbb :
- Cobalah uji koneksi dengan ping dari Debian 6 Virtual ke IP 192.168.100.254. Jika belum ada Reply pastikan FIREWALL di VirtualBox Host Only Network pada Network Connections di Windows anda TIDAK AKTIF.
- Setelah terkoneksi dengan baik antara jaringan tersebut, sekarang saatnya Sharing Internet Modem Smartfren CE682 untuk Debian 6 Virtual.
- Masuk ke menu Network Connections di Windows dan Pilih Terminal Wireless ( Koneksi yang sering anda pakai )
- Kemudian Ceklis pada pilihan Allow other network users to connect throuhgt .......... seperti gambar berikut :
- Klik OK apabila sudah di ceklis.
- Setelah di klik ok biasanya IP Address VirtualBox Host Only yang ada di Windows di konfigurasi ulang secara otomatis oleh windows, maka dari itu setting lagi IP Address Host Only nya menjadi :
IP Address : 192.168.100.254
Subnet Mask : 255.255.255.0
Dan pastikan lagi koneksi antara debian 6 virtual dan windows anda sudah berjalan lancar kembali.
- Setelah modem anda sudah terkoneksi dengan internet, kemudian lakukan pengujian koneksi internet dari Debian 6 Virtual yang ada pada VirtualBox dengan cara :
ping google.com
Jika sudah berhasil maka akan tampil seperti yang punya saya berikut :
Berhasil Konek deh !
Cukup mudah kan !
Selamat Mencoba ya !
Jangan lupa do'a kan saya ya ! supaya saya diberi kelancaran mengahadapi UAS Semester ganjil nya ok!! dan mendapat nilai yang sangat memuaskan ! hehe
Cukup mudah kan !
Selamat Mencoba ya !
Jangan lupa do'a kan saya ya ! supaya saya diberi kelancaran mengahadapi UAS Semester ganjil nya ok!! dan mendapat nilai yang sangat memuaskan ! hehe
Haturnuhun !!
gan ko saya gagal terus sih pass ping ke google unknown host mulu :'(
ReplyDeleteCoba gan pas sharing jaringan modemnya diarahkan ke jaringan Virtualbox,
ReplyDeleteseperti gambar disini gan http://s28.postimg.org/8m7effail/aya.jpg
soalnya tutor diatas pas ane buat gak usah diarahkan, mungkin karena ane udah sering gan..